Mau bawa buah tangan tapi bosen sama yang itu-itu terus? Sahabat bisa nih nyoba membawakan makanan yang satu ini, Garlic Bread! Roti dengan rasa bawang putih dan keju ini bayak dibuat pada masa pandemi. Cara bikinnya mudah, lebih higienis, dan dijamin sisapapun suka. Mari simak dan re-create resep yang satu ini!
Bahan-bahan :
- 250 ml air
- 1 sdm ragi
- 4 – 5 sdm gula pasir
- 400 gr tepung terigu protein tinggi
- garam secukupnya
- 3 sdm susu bubuk full cream
- 1 kuning telur
- pasta susu secukupnya
- 1 sdm ovalet
- 3 sdm margarin
- 7 siung bawang putih cincang halus
- 1 sdt daun basil
- 1 sdt oregano
- 2 sdm butter
- keju mozarella secukupnya
Cara Membuat Garlic Bread :
- Masukan ragi dan gula pasir kedalam air.
- Aduk lalu sisihkan.
- Masukan tepung terigu, garam, susu bubuk full cream, kuning telur, pasta susu, ovalet kedalam satu wadah.
- Tuang air ragi dan gula tadi kedalam campuran tepung.
- Aduk adonan.
- Masukan margarin, campur adonan sampai margarin tercampur rata.
- Oles tipis minyak ke dasar adonan dan dasar mangkok agar nantinya tidak lengket.
- Tutup adonan lalu diamkan selama ± 45 menit.
- Setelah 45 menit, uleni sebentar sampai kalis.
- Siapkan loyang yang sudah diolesi menggunakan margarin.
- Pipihkan sedikit adonan lalu letakan adonan pada loyang.
- Potong-potong keju mozzarela.
- Kerat-kerat adonan atau disayat, lalu letakkan keju di sela-sela sayatan.
- Campur bawang, daun basil, oregano, dan butter di satu wadah lalu aduk rata.
- Oleskan campuran tersebut ke atas adonan secara merata.
- Diamakan 30 menit.
- Panaskan oven.
- Jika adonan sudah dibiarkan 30 menit, masukan adonan kedalam oven yang sudah panas.
- Oven selama 20 menit dengan suhu 180 derajat api atas bawah.
- Setelah matang, olesi garlic bread dengan susu yang sudah dicampur dengan butter.
- Garlic bread siap disantap.